
Radarnusantara.co (Tanggamus)- Sekolah Menengah Atas (SMA) Islam kebumen, Kabupaten Tanggamus, memiliki sosok pemimpin yang sangat memikirkan kemajuan sekolah tersebut Kepeduliannya terkait kemajuan sekolah yang menjadikan para dewan guru dan staff tata usaha menganggumi sosok pemimpin itu, dia adalah Drs.Ahmad Damiri.
Dari hasil pantauan wartawan radarnusantara.co di lapangan nampak banyak sekali perubahan yang terlihat di SMA Islam kebumen.
“Drs. Ahmad Damiri mengatakan, jika sejak awal dirinya menjabat sebagai kepala sekolah ia bertekat akan berjuang semaksimal mungkin untuk memajukan SMA Islam kebumen jabatan adalah amanah dan saya tidak mau berdosa apa bila saya tidak menjalankan amanah ini dengan baik,“ ucap Drs.Ahmad Hadiri saat di wawacari di ruang kerjanya, Jum’at (18/06/21).
Ia juga mengatakan, dalam berjuang untuk memajukan SMA Islam kebumen harus dimulai dari hal-hal yang dianggap kecil lalu perlahan kearah yang lebih besar, seperti meningkatkan kedisiplinan murid, kedisiplinan dewan guru dan para staff tata usaha.
“Alhamdulilah selam saya menjabat menjadi Kepala sekolah SMA Islam Kebumen dari tahun 2009 sampai sekarang ini banyak prestasi yang di raih siswa -siswi SMA Kebumen di antaranya, pada tahun 2018 Masakan Nusantara putri SMA Islam kebumen Meraih juar 2 kecamatan, PBB putri juara 2 kecamatan, Solosong Putra juara 1 kecamatan, fasihon show juara 1 kecamatan, dan pramuka pangkalan kecamatan Gerak jalan putra juara 3 kecamatan, penulis sinopsis sejarah juara 1 provinsi, solosong putra juara 2 kabupaten, film dokumenber pelastarian sejarah juara 1 provinsi, senam tanggamus putra juara 3 kecamatan, senam tanggamus putri juara 3 kecamatan,”paparnya.
Sedangkan pada tahun 2019 SMA Islam kebumen banyak meraih prestasi, Festifal Solosong, juara 1 kabupaten, seni tari juara 1 Provinsi, Gerak jalan putra juara putra juara 1 kecamatan, senam putra juara 3 kecamatan, senam putri juara 3 kecamatan, jingle pemilu juara 2 kabupaten, solosong pop juara 1 provinsi , pentas seni juara 1, driii tongkat juara 2 provinsi.
“Dan pada tahun 2020 SMA Islam meraih juara di bidang ,KSN bidang fisika juara 3 kabupaten, KSN bidang ekonomi juara 3 kabupaten,” papar kepala sekolah Santun ini.
Selain itu, dirinya juga mengatakan jika ia selalu berusaha membangun kekompakan terhadap seluruh Dewan Guru, Staff TU, Komite dan Siswa dan merealisasikan kegiatan- kegiatan fisik bangunan dan realisasi dana Bos.
“Saya tidak mungkin mampu memajukan sekolah ini apabila dilakukan sendirian, saya butuh orang-orang yang memang bersunggu- sungguh berjuang untuk sekolah, Oleh karena itu saya selalu berusaha membangun kekompakan kepada seluruh jajar di sekolah ini,” katanya.
Dilain sisi salah satu dewan guru mengatakan jika dewan guru di sekolah tersebut sangat mempercayai kepala sekolah Bapak Drs.Ahmad Damiri dalam mengemban amanah sebagai kepala sekolah, dengan jiwa kepemimpinan yang sangat baik sejumlah dewan guru sangat mengagumi cara kepsek yang satu ini dalam memimpin.
“Kami sebagai dewan guru di SMA Islam Kebumen sangat bangga kepada sosok Bapak kepala sekolah Drs.Ahmad Damiri kerena beliau sosok pemimpin yang teladan,baik dan amanah,” ucapnya salah satu dewan guru.
sementar itu Ketua MKKS SMA kbupaten Tanggamus Bapak Drs.Khairil Yusri, MM. Sangat mengapresiasi keberhasilan Bapak Drs.Ahmad Damiri kerena di tangan beliau SMA Islam banyak meraih prestasi.
“kami ucapkan selamat untuk Bapak H.Drs. Ahmad Damiri sekolahnya mendaptkan perolehan terbanyak KSN semoga sekolahan yang lain bisa menyusul,” ucapnya (Halimi).